Monitoring dan Evaluasi Program Percepatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Bersama Kejaksaan Tinggi Jawa Barat
Balai Besar Wilayah Sungai Citarum melalui Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan melaksanakan Monitoring dan Evaluasi pelaksanaan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) tahap II Tahun Anggaran 2022 pada 7-8 September 2022.
Kepala Satuan Kerja OPSDA Doni Saputra, S.T., M.Si., M.T., didampingi PPK OPSDA II Leni Sukma Prihandani S.T., MPSDA., dan PPK OPSDA IV Tiko Fajar Somahartadi, S.T., M.T. bersama Tim Pengawalan dan Pengamanan dari Kejaksaan Tinggi Provinsi Jawa Barat meninjau hasil pekerjaan P3-TGAI di wilayah Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur.
Adapun kegiatan P3-TGAI tersebut dilaksanakan secara padat karya melalui pemberdayaan masyarakat petani dalam rehabilitasi, peningkatan dan/atau pembangunan jaringan irigasi secara partisipatif, terencana dan sistematis untuk meningkatkan kinerja pengelolaan jaringan irigasi. Proses pemberdayaan dimulai dari perencanaan, pelaksanaan konstruksi, pengawasan, dan pengelolaan jaringan irigasi dengan melibatkan peran serta masyarakat sebagai pelaksana kegiatan.
Monitoring dan evaluasi ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan konstruksi sesuai dengan rencana kerja yang sudah ditentukan. Selain itu juga untuk memastikan jika pekerjaan P3-TGAI beserta anggarannya tidak dilakukan oleh pihak ketiga dan dilaksanakan secara swakelola. Untuk memeriksa hasil dari pekerjaan para Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A), kegiatan ini dikawal oleh Tim Pengamanan dan Pengawalan dari Kejaksaan Tinggi Provinsi Jawa Barat.